Temanggung : LIJT Bersama Warga Desa Klepu Bahu Membahu Bersihkan Sisa Material Akibat Longsor

 


Temanggung, Trankonmasi

Di bawah komando Sutarto Komunitas Radio Jelok Lemah Ireng Jaten (LIJT) turun melakukan bakti sosial membersihkan sisa material di area tanah longsor di Desa Klepu, Kecamatan Pringsurat, Kabupaten Temanggung.

Jum'at (18/02/2022).

Kegiatan yang melibatkan sekitar 25 personil anggota LIJT bekerjasama dengan warga sekitar nampak antusias saling bahu membahu membersihkan jalan yang terkena musibah longsor akibat hujan deras beberapa hari lalu.


Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Klepu, Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung yang akrab disapa Pak Endro.

Disela-sela kegiatan bakti sosial Endro memohon kepada Bupati beserta jajarannya untuk mengantisipasi agar tidak terjadi bencana longsor di kemudian hari.

" Kepada Bapak Buoati Temanggung saya mohon untuk menjadikan PR bagaimana mengantisipasi agar tidak terjadi lagi bencana longsor di wilayah kami,"kata Endro.

" Mengingat saat ini hujan deras dengan intensitas yang cukup tinggi sering terjadi dan tidak dapat diprediksi. Karena daerah kami termasuk daerah rawan longsor,"lanjutnya.

" Karena tanah masih gerak . Geraknya tanah ketika hujan masih menggenang saluran air juga berserakan di jalan yang menghubungkan antara Pingit Sumowono KM 3 Desa Klepu," jelasnya.



" Kegiatan ini adalah wujud kepedulian warga sekitar jalan Dongkupit Desa Klepu untuk segera membersihkan jalan agar jalan dapat dilalui kembali seperti sedia kala," tuturnya.

"Dengan antusias warga sekitar jalan donggupit desa klepu selalu bergegas ketika jalan tidak bisa dilewati segera menggumpulkan warga untuk bersih" jalan supaya bisa dilewati dari semua pengguna jalan," pungkasnya.


(Rohadi)

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion

Jangan lupa kebijaksanaan anda dalam berkomentar