Penjual Sapi Mengeluh, Karena Pasar Bringkoning Sampang di Pagar Sekelompok Warga

 


Sebagian Warga Tidak Bisa Berjualan Akibat Adanya Pemagaran, Pasar Bringkoning, Banyuates, Sampang (Foto: Istimewa)


Lpktrankonmasi.com, SAMPANG - Banyak penjual sapi mengeluh, akibat beberapa warga yang mengatasnamakan Fadli CS yang memasang pagar beserta banner besar di Pasar Bringkoning, Desa Tlagah, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Senin (18/10/2021)


Diketahui sebelumnya Sabtu 16 Oktober 2021. Sekelompok warga yang mengatasnamakan Fadli CS, memasang pagar pembatas dan banner besar yang bertuliskan. Tanah ini milik H Fadeli luas 4.164.


Atnadi (53) salah satu penjual ternak mengungkapkan keluhannya kepada media ini, karena pasar itu dikasih pagar pembatas. Kami tidak bisa menjual hasil ternak kami, karena Pasar Bringkoning. Satu-satunya pasar hewan di Kecamatan Banyuates.


"Apalagi sekarang bulan maulid, yang pasti banyak orang-orang akan membeli sapi maupun kambing. Kalau pasarnya dikasih pagar pembatas kami mau jualan kemana," keluhnya.


Kami berharap kepada pihak yang berwenang agar cepat menyelesaikan permasalahan yang saat ini terjadi. Karena saya selaku penjual sapi rutin tiap hari Senin dan Jum'at berjualan di Pasar Bringkoning, kalau tetap dipagar. Otomatis akan mengganggu perekonomian saya, apalagi sekarang zaman Corona.


"Bahkan bukan hanya penjual ternak yang dirugikan. Akan tetapi, penjual baju juga tidak bisa berjualan. Karena sebagian lapak mereka kena dampak pemagaran itu," jelasnya.


Sementara itu Camat Banyuates, Fajar Sidiq juga sangat menyayangkan adanya pemagaran tersebut. Ia juga mengatakan, masih melakukan koordinasi dengan pihak Pemkab. Mohon doanya agar segera ada jalan keluar," pungkasnya. (Ries)

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion

Jangan lupa kebijaksanaan anda dalam berkomentar