Danramil Hadiri Penyaluran Bantuan Sosial Peduli Covid-19 Bagi Warga.




Jepara, lpktrankonmasi.com

 

Bantuan sosial peduli Covid-19 kini terus disalurkan kepada warga akibat dampak dari pandemi, bantuan tersebut merupakan dari Yayasan Budha Suci yang memberikan bantuan sembako bagi warga yang berada di Kecamatan Jepara.

 

Dalam pelaksanaan bantuan sosial peduli covid-19 ini dihadiri oleh Danramil 01/Jepara Kapten Arm Fadelan beserta anggota dan anggota Polsek Kota Jepara yang dilaksanakan di halaman Makoramil 01/Jepara, Kelurahan Pengkol, Kecamatan Jepara. Rabu (28/4/2021).

 

Sebanyak 196 orang warga yang terdiri dari kelurahan Pengkol,  kelurahan Kauman, kelurahan Panggang dan Desa Mulyoharjo mendapat bantuan semabako berupa beras 10 Kg dan masker.

 

Kegiatan ini dalam rangkaian Imlek Nasional dengan mengusung tema, “Padamu Negeri, Kami Berbakti dan Peduli”.

 

Melalui gerakan sosial ini, Yayasan Budha Suci berharap warga Tionghoa yang berada di Indonesia, bukan hanya berkonsentrasi pada perdagangan saja, melainkan ikut membantu dan peduli kepada masyarakat, “Terutama yang sedang kesulitan, akibat pandemi.” Katanya.

 

Dalam kesempatanya, Danramil 01/Jepara Kapten Arm Fadelan menyampaikan dengan adanya kegiatan bantuan sosial peduli covid-19 secara bersama-sama diberikan kepada warga yang berhak menerima bantuan.

 


“Sehingga dalam kegiatan ini dapat terwujud warga saling guyub rukun, dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia, sebab sebagai warga negara, kita sudah semestinya tidak lagi memandang perbedaan suku.” Kata Danramil.

 

Selain itu, Danramil 01/Jepara berharap bantuan yang diberikan ini dapat saling menguatkan, sekaligus menambah semangat bagi serta moril warga dalam menghadapi pandemi covid-19 yang masih melanda.

 

(J Trankonmasi Tim).


 

Share this

Previous
Next Post »
Give us your opinion

Jangan lupa kebijaksanaan anda dalam berkomentar