Empat anggota DPRD F-PKB Kota Semarang dari kiri: M.Sodri Rohaini, Febri Soemarmo, Juan Rama. Poto: Taufiq |
Semarang,LPK.Trankonmasi.com
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mendukung calon petahana dalam Pemilihan walikota dan wakil walikota Semarang tahun 2020 ini. Yaitu pasangan Hendrar Prihadi-Hevearita Gunaryati Rahayu (Hendi-Ita).
Kabar kepastian dukungan tersebut disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kota Semarang Muhammad Mahsun yaitu setelah ia menerima pemberitahuan resmi dari DPW PKB Jateng perihal rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk Pilwalkot Semarang. Kamis (27/8/2020)
"PKB resmi mendukung Hendi-Ita," tutur Mahsun didampingi empat anggota DPRD PKB Kota Semaranng M Sodri, Rohaini, Febri Soemarmo dan Juan Rama.
Dia menyatakan, penyerahan rekomendasi kepada Hendi-Ita akan digelar di kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Jateng, Jl. WR Supratman nomor 40 Manyaran, Semarang, Jum'at sore, (28/8/2020).
"Besok sore kami akan menyaksikan penyerahan rekomendasi kepada Hendi-Ita sebagai bentuk dukungan resmi," terangnya.
Mahsun menerangkan, alasan dukungan terhadap pasangan Hendi-Ita karena PKB menilai keduanya berhasil memenuhi harapan rakyat, termasuk harapan warga NU.
"Kota Semarang cukup maju dipimpin Hendi-Ita. Meskipun ada kekurangan, PKB menilai pasangan ini cukup mampu memenuhi harapan rakyat, termasuk harapan warga NU," ujarnya.
Ia tambahkan, DPC PKB Kota Semarang telah mengirim surat undangan resmi ke semua pengurus untuk menghadiri acara penyerahan rekomendasi tersebut di kantor DPW PKB Jateng
# Taufiq W.